Senin, 28 Maret 2016

Yukk piknik >> Pantai Tamban , Malang , Jawa Timur


pantai-tamban

Daerah Malang Raya dikenal sebagai daerah yang sejuk karna dikelilingi oleh banyak gunung. Meski begitu, Malang juga punya daerah pesisir yang bisa dikunjungi oleh pecinta pantai. Daerah pesisir di Malang terletak di bagian selatan
Salah satu pantai yang bisa kamu temukan di Malang adalah Pantai Tamban. Nama pantai ini memang tidak terlalu terkenal seperti halnya pantai Balekambang atau Sendang Biru. Namun keindahan dan suasana yang ada di pantai boleh diadu dengan kedua pantai tersebut serta beberapa pantai lain di Malang. Lokasi Pantai Tamban sebenarnya masih satu desa dengan Pantai Sendang Biru. Jaraknya sekitar 10 km. Namun, namanya masih kalah tenar dengan sang tetangga
Pantai ini berjarak sekitar 65 km dari pusat kota Malang. Untuk menuju kesana kita bisa mengambil arah ke Pantai Senang Biru yang lebih dikenal orang. Sekitar 5 km sebelum Pantai Sendang Biru kita akan bertemu dengan sebuah persimpangan. Untuk menuju Pantai Tamban kita bisa mengambil arah kiri
Pantai Tamban memiliki pasir pantai berwarna putih kecoklatan yang membentang sekitar 1,9 km. Di sekitar pantai kita akan menemui batu-batu karang yang ukurannya lumayan besar. Ada pula pulau-pulau kecil yang membuat pemandangan di sekitar pantai menjadi lebih indah

pantai tamban

Lokasi

Dusun Tambakrejo, Desa Tambakrejo, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur


Tidak ada komentar:

Posting Komentar